Selasa, 17 Agustus 2010

Bisnis Oriflame, Kuyakin Bisa!

Sore dua pekan lalu, ada pesan masuk di inbox facebook-ku. Dari Ina Hamid Aly, wartawan Republika yang juga seniorku ketika kuliah di Ilmu Komunikasi Unhas. Dia memintaku untuk me-SMS nomer HPku ke nomer HPnya yang baru. Setelah kukirim, balasan pun langsung muncul dengan gaya Makassar. Tri, mauka ajakko bisnis, minat gak? Untk joint hanya perlu 39.900. Klo ada waktu buka webku: www.inaboss.tk. Ada acaranya tgl 7 besok di balai sarbini. Ikutan yuk.. datang aja, nanti ketemuki disana.

Kutebak bisnis ini adalah bisnis oriflame. Tahun lalu, saya pernah coba-coba isi data email di sebuah website member oriflame, tetapi bukan dari BOSS FAMILY. Yang bersangkutan langsung mengirimkan email, memberitahukan bagusnya bisnis ini dengan modal yang ringan, Rp 39.900. Tertarik sih, tapi pikirku bisnis MLM pasti begitu-begitu saja, susah cari jaringan. Maklum, dulu ketika masih kuliah pernah ikut oriflame dan bisnis MLM lainnya. Hasilnya selalu jalan di tempat dan akhirnya berhenti, susah menjual dan merekrut member.

Tapi dari SMS kak Ina itu, kupikir tidak ada salahnya mencoba. Hitung-hitung menambah kenalan baru. Tanggal 7 Agustus saya pun datang ke Balai Sarbini, Plasa Semanggi.

Di depan pintu masuk, Kak Ina menungguku. Dia lagi ngobrol dengan uplinenya yang juga seorang wartawan. Mereka berdua lagi nimbrung dengan Ibu Meuthia Rizki, orang yang telah sukses di bisnis oriflame ini. Saya dikenalkan dengan mereka.

Di dalam gedung Sarbini itu, peserta presentasi mulai mengisi kursi-kursi yang kosong. Mereka rata-rata didominasi perempuan, sesekali melintas laki-laki. Salut buat laki-laki yang ikut bisnis kosmetika, yang tentu saja lebih banyak disukai perempuan. Seluruh kursi akhirnya penuh. Presentasi-presentasi dari BOSS Oriflame diawali oleh Ted Boman, MD Oriflame Indonesia dan dilanjutkan oleh orang-orang yang telah berhasil di BOSS Family.

Yang menarik dari panggung ketika dipanggil orang yang berhasil naik level. Dari 3% hingga 21%. Malah ada dua orang dari April lalu bergabung, awal Agustus ini sudah mencapai penghasilan 7 juta. Wow… luar biasa. Saya berpikir, saya pasti bisa seperti mereka.



Setelah usai acara itu, saya langsung mendaftar menjadi member oriflame. Seminggu kemudian datang orang mengirim starter kit Oriflame ke rumah. Gerak mempromosikan Oriflame pun semakin gencar kulakukan, melalui internet, teman, tetangga dan lain-lain.

Seminggu ini, sebelum starter kit datang, saya mempromosikan bisnis ini ke seorang teman, dia langsung mencomooh. Dia mending bekerja di kantoran yang bergengsi, dari pada oriflamme yang menurutnya tidak bergengsi. Saya pun bersabar, mending berusaha dan tidak merepotkan orang, dan merendahkan gengsi demi gengsi yang bakal kita raih nanti. Dan dengan bisnis Oriflame ini, kuyakin bisa kuraih gengsi itu. Iya, BISA! Gabung yukkk…